8 Tips Merawat Flashdisk Agar Lebih Awet
Bagi kamu yang selalu mengandalkan flashdisk untuk menyimpan file, sebaiknya perhatikan baik-baik cara merawat flashdisk agar lebih awet. Pemakaian yang asal-asalan bisa saja membuat flashdisk menjadi cepat rusak dan seluruh file yang disimpan tidak bisa diakses. Apalagi jika kamu belum melakukan backup sama sekali, maka file yang hilang tidak bisa dikembalikan.
Ukurannya yang kecil dan ramping, menjadi lebih mudah untuk disimpan dan dibawa ke mana-mana, terutama bagi kamu yang selalu mobile. Biasanya flashdisk banyak digunakan untuk menyimpan file-file berukuran kecil saja, misalnya pekerjaan kantor atau tugas kuliah. Agar flashdisk tidak cepat rusak, sebaiknya perhatikan 10 tips paling lengkap cara merawat flashdisk agar lebih tahan lama, berikut ini :
1. Jangan Malas Pindai Virus
Rutin lakukan scanning anti virus terlebih dulu saat kamu akan mencolokkan flashdisk ke laptop milik kamu maupun ke laptop orang lain, karena kita tidak tahu apakah laptop tersebut ada virusnya atau tidak. Meski kelihatannya ribet, hal ini penting dilakukan agar tidak ada virus yang masuk ke PC kamu. Sebaiknya gunakan lebih dari satu program anti virus (yang update) untuk melakukan scanning.
Virus biasanya akan ikut masuk ke PC begitu kamu mencolokkan flashdisk atau saat kamu memindahkan file. Dari mana virus tersebut berasal? Biasanya kebanyakan saat kita ngeprint di tukang foto copy, karena pada umumnya PC yang mereka gunakan telah dimasukki berbagai macam flashdisk. Jadi sebaiknya gunakan satu flashdisk khusus untuk ke tukang foto copy atau warnet saat kamu mau ngeprint.
2. Hindari Benturan Keras
Jeroan flashdisk terdiri dari berbagai macam komponen yang sangat rentan terhadap benturan, seperti konektor, osilator kristal, kontroler, flash memory dan PCB (Printed Circuit Board). Jika ada salah satu komponen yang rusak, maka flashdisk tidak bisa berfungsi. Maka dari itu, jangan sekali-kali membanting flashdisk atau membenturkannya ke tembok.
Meski material yang digunakan flashdisk kelihatannya cukup kuat, akan tetapi flashdisk rentan rusak jika terjadi benturan yang keras, apalagi jika berulang kali. Masing-masing produsen flashdisk telah membekali flashdisk dengan material yang cukup kuat serta desain yang menarik. Namun kamu tetap harus berhati-hati saat menggunakan flashdisk.
3. Cabut Flashdisk dengan Cara Memilih Menu "Eject"
Saat kamu mencabut flashdisk dari komputer atau laptop tanpa eject terlebih dulu, bisa saja ada beberapa data yang rusak. Apalagi jika ada program yang sedang terbuka menjalankan atau membaca file di komputer, maka proses penyimpanan data akan terganggu. Hal inilah yang bisa menyebabkan rusaknya data di dalam flashdisk, sehingga data yang disimpan menjadi tidak utuh lagi.
Adapun fungsi dari eject ini sebenarnya untuk memberikan sinyal kepada komputer agar memutuskan koneksi dengan flashdisk. Sebelum eject, komputer akan mengecek terlebih dulu, apakah ada program yang sedang menjalankan file dari flashdisk. Jika masih ada program yang mengakses file dari flashdisk, maka komputer belum memberikan izin untuk mencabut flashdisk.
4. Jauhkan dari Magnet Pada Perangkat Elektronik
Semua perangkat elektronik yang mengandung magnet di dalamnya, seperti tv, ponsel dan spekaer, akan mengirimkan radiasi magnet yang akan merusak arus data yang terdapat di dalam flashdisk. Jika hal ini terjadi, maka kemungkinan terburuk flashdisk akan rusak. Sebenarnya tidak hanya flashdisk saja yang perlu dijauhkan dari medan magnet, tapi semua barang elektronik.
Jika kamu masih punya kebiasaan menyimpan flashdisk secara sembarangan, atau berdekatan dengan sumber magnet, maka mulai sekarang juga, hindari kebiasaan buruk ini. Jika flashdisk terlalu sering terpapar radiasi magnet dari perangkat elektronik tersebut, maka lama kelamaan flahsdik tidak bisa berfungsi lagi. Kamu tidak mau kan kehilangan data penting?
5. Beli Flashdisk yang Ada Tutupnya
Jika kamu ingin membeli flashdisk, maka sebaiknya pilih flashdisk yang ada tutupnya. Tutup flashdisk ini akan melindungi ujung soket dari debu maupun kotoran, sehingga akan melindungi lapisan tembaga yang ada di dalam flashdisk. Jika tembaga ini rusak atau sering terkena kotoran, lama kelamaan flashdisk akan rusak dan tidak berfungsi lagi.
Namun jika kamu terlanjur membeli flashdisk tanpa tutupnya, maka rawatlah sebaik mungkin flashdisk agar tidak kemasukan debu, kotoran maupun percikan air. Lapisan tembaga di dalam flashdisk memang sangat rentan rusak. Jika tembaga ini cacat atau bahkan rusak, maka kemungkinan besar flashdisk kesulitan untuk mengakses file yang disimpan.
6. Kurangi Mengedit File Secara Langsung dari Flashdisk
Pada umumnya, setiap flashdisk ternyata memiliki batasan usia pemakaian. Hal ini biasanya tergantung dari merek dan kualitas flashdisk itu sendiri. Namun biasanya usia pemakaian flashdisk antara 10 ribu sampai 100 ribu kali proses hapus tulis. Jadi sebaiknya jangan terlalu sering mengedit secara langsung nama file dari flashdisk.
Untuk mengatasinya, kamu bisa mengirimkan terlebih dulu file dari flashdisk ke komputer, lalu kamu bebas mengubah file tersebut. Setelah selesai mengubahnya, kamu bisa mengirimkan kembali file tersebut ke flashdisk. Hal ini dilakukan agar semua file bisa diakses secara sempurna, tidak ada data yang menyangkut lagi di flashdisk.
7. Hindari dari Suhu Panas Maupun Dingin
Sebisa mungkin jauhkan flashdisk dari suhu yang terlalu panas, misalnya setrikaan, catokan dan berbagai perangkat penghantar panas lainnya. Sama seperti suhu panas, suhu yang terlalu dingin juga bisa menyebabkan bagian komponen pada flashdisk bisa cepat rusak. Apalagi kalau terlalu sering bersentuhan. Maka dari itu, rawat baik-baik dan simpan flashdisk di tempat yang aman.
Beberapa di antara merk flashdisk memang terbuat dari material yang cukup kuat, akan tetapi kamu tetap harus menjaganya dari suhu yang terlalu ekstrim. Agar memudahkan kamu ketika ingin membeli flashdisk, kamu bisa mengunjungi bestrekomendasi.id untuk melihat beberapa rekomendasi merk flashdisk yang disarankan.
8. Jangan Terkena Air atau Terendam
Ukuran flashdisk yang kecil, menyebabkan flashdisk muat disimpan di dalam kantung baju atau celana. Jika kita lupa, bisa saja flashdisk ketinggalan dan tercuci di kantung baju atau celana. Jika flashdisk terkena air atau terendam air, biasanya ada komponen yang tidak bisa berfungsi lagi, atau bahkan lebih parahnya lagi flashdisk akan rusak, dan seluruh file yang disimpan tidak bisa diselamatkan lagi.
Untuk menyiasatinya, sebaiknya lebih teliti lagi sebelum mencuci baju atau celana, biasakan untuk memeriksa bagian kantungnya. Atau kamu juga bisa memberikan tali berwarna terang yang panjang. Kamu juga bisa menambahkan gantungan kunci mungil di flashdisk kamu. Atau kamu bisa menyimpan flashdisk di wadah yang anti air.
Nah demikian artikel yang bisa Susahsinyal.com bagikan. Mulai dari sekarang, rawatlah flashdisk dengan baik, agar flashdisk tidak mudah eror. Ada baiknya kamu rutin backup file-file penting, ke harddisk, penyimpanan cloud service atau bisa juga mengandalkan Network Attached Storage (NAS). Semoga artikel ini bisa bermanfaat, terutama bagi kamu yang masih bingung bagaimana merawat flashdisk yang benar.
Iya nih banyak flashdisk saya yang tamat riwayatnya karena gitu
BalasHapusBelum dipindah eh main edit aja di flashdisk
Pun ada yang kena hujan
Jadinya kudu merawat benar benar ini
Kalo masih mengandalkan flashdisk, sebaiknya rajin backup di cloud juga Mba, biar kalo sewaktu-waktu flashdisk rusak, masih punya cadangannya di cloud.
HapusMasih suka sembarangan pakai flashdisk nih. Pantas bnyak file yang ga bisa diakses. Makasih buat tipsnya
BalasHapusSemoga bermanfaat ya Mba.
HapusHarus rutin cek dan scan Laptop nih agar tidak makin lemot dan datanya aman dari virus.
BalasHapusBetul sekali komandan Yusuf MN
HapusPoin 1 s/d 4 sering bgt saya lakukan gitu. Pantes aja flashdisk cepet rusak dan sering ganti. Berarti harus lbh berhati-hati lagi nih cara gunakan flashdisknya biar lebih awet. Thank mas bro
BalasHapusBetul sekali Kang. Jangan lupa juga rajin backup data, biar nggak hilang di dalam flashdisk kalau sewaktu-waktu flashdisk rusak
HapusCara semuanya hampir selalu diterapkan, alhamdulillah FD emang awet meski bertahun-tahun punya. Dulu jaman kuliah sempet jd perdebatan sama temen soal "eject" FD sebelum dikeluarkan, temen kekeuh blg gapapa-__- cuma ternyata emang beneran ngaruh ya kalo maen cabut gt aja tanpa "eject" dulu.
BalasHapusYa awalnya mungkin nggak apa-apa, tapi lama-kelamaan akan rusak. SEmoga bermanfaat ya.
HapusSaya ada yg 'tukang' rusak flashdisk di rumah, apalagi yg nomor 2-4, buru-buru, kalau nggak digelatin dekat speaker. Ketika mau dipakai, udah nggak bisa, hiks. Harus baca artikel ini agar usia flashdisk agak mendingan.
BalasHapusSemoga bermanfaat. Terima kasih sudah berkunjung ke blog.
HapusNah masalah saya ternyata nih kalau pas mau ambil flashdisk itu gak pernah klik eject dulu.
BalasHapusTerus kalau beli flashdisk dengan tutup, itu selalu tutupnya ilang entah kemana. Hehehe.... Harus diikat ya tutupnya biar gak ilang
Kalo bisa beli flashdisk yang tutupnya dilengkapi tali Mba Okti, biar tutupnya nggak mudah hilang.
Hapuspernah tuh flashdisk suamiku terendam saat aku cuci di mesin. pas dikeringkan, eehhh bisa lagi loh kak hehe aneh sih tapi mungkin itu salah satu caranya ya
BalasHapusBerarti kualitasnya oke punya. Intinya sih masih rezekinya Mba Nabilla tuh.
HapusTips di atas oks banget tuh. Tapi kalau di rumahku yang bikin flashdisk ga awet itu karena sering lupa menaruhnya, terutama pak suami tuh... hehehe.
BalasHapusItu sih kecerobohan ya Mba. Coba kebiasaan buruknya mulai dihilangkan, hehehe.
Hapuswah iya, ternyata ada caranya ya agar flasdis tetap awet
BalasHapusaku sih yang rajin selalu scan virus tiap mau pakai falsdis, cuma kadang yang lupa tu saat ngelepasnya. kadang lupa eject 😪
Nah perlu diperhatikan juga nih cara melepaskan flashdisk
HapusWaduh salah satu kebiasaan buruk saya ada nih tersampaikan di artikel ini. Yaitu kena air saat nyuci baju, parahnya lagi ketahuan saat pakaian sudah dijemur dan dilipat. Kalau diinget-inget nyesek juga sih, tapi sekarang malah jarang pake flasdisk tapi masih jadi benda penting sih.
BalasHapusBiar kejadian ini nggak terjadi lagi, yuk mulai biasakan untuk disiplin menaruh flashdisk.
Hapussaya swering banget edit file di flashdisk langsung ternyata ini ga boleh ya ternyata, ok kedepannya lebih hati-hati deh
BalasHapusSemoga bermanfaat dan makasih sudah mampir ke blog ini Mba Mei.
Hapuseh ngomongin flashdisk aku jadi inget kapan yak terakhir pake. wkwkwk. tapi kemari. seneng banget dikasih flashdisk dari salah satu brand dan itu cakep banget sampe sayang buat dipake 😂
BalasHapusFlashdisk masih tetap digunakan kok, meski saat ini semakin banyak penyimpanan cloud.
Hapuspoin no 3 paling sering saya lakukan hahaha, apalagi klo lagi dalam kondisi buru-buru langsung main cabut aja :D ternyata pengaruh juga sama ketahanan flashdisk ya
BalasHapusPunya pengaruh yang cukup besar terhadap ketahanan flashdisk Mba Nanie.
HapusAku yang sering lupa tuh main cabut aja bang. Padahal kudu pilih menu eject ya. Dan tips lainnya sangat bermanfaat banget ini sih
BalasHapusSemoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya Mba Nyi Penengah.
HapusBaca postingan ini jadi ingat pernah dapat flashdisk dari ikut GA blog. Sayangnya flashdisknya gak bertahan lama mungkin karena tidak saya rawat dengan baik. Asal pake saja. Nah, tips sederhana seperti ini penting banget nih dicatet biar gak ada lagi masalah FD cepat rusak
BalasHapusSemoga bermanfaat ya. Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini.
Hapus