Jangan Sampai Keliru! Kenali Jenis-jenis USB yang Umum Digunakan
USB atau Universal Serial Bus memang sering digunakan pada beberapa perangkat elektronik, seperti komputer, hape, mouse pada PC dan lain sebagainya. Namun tahukah kamu, ternyata jenis-jenis USB yang umum digunakan itu berbeda-beda, sehingga tidak semua perangkat elektronik akan cocok dengan kabel USB tersebut.
Mungkin kamu bertanya-tanya, kenapa sih USB itu punya banyak jenisnya? Lalu apa perbedaannya jenis yang satu dengan jenis USB yang lainnya? Hal ini penting banget kamu ketahui, karena biasanya perbedaan jenis USB ini mengacu pada pengembangan teknologi USB dan perangkat teknologi yang menggunakan USB ini juga semakin canggih.
Mengenal Jenis-jenis USB
Bisa jadi kabel USB yang kamu gunakan saat ini, nantinya bakalan hilang dan akan tergantikan dengan teknologi atau jenis kabel USB yang lebih canggih. Yuk kita cari tahu jenis-jenis USB yang umum digunakan berikut ini :
1. USB Type-A
Konektor USB type-A adalah yang paling umum digunakan saat ini (saat tulisan ini dibuat). Banyak perangkat elektronik yang menggunakan USB jenis ini, mulai dari keyboard, mouse, headset bluetooth, ponsel hingga kabel transfer data dan charging untuk ponsel yang kita gunakan.
2. USB Type-B
Desain colokan atau konektor USB type-B hampir menyerupai bentuk segitiga. Namun USB jenis ini hampir jarang digunakan. Kegunaannya sama seperti type-A di mana berbagai perangkat yang terhubung ke PC, ponsel dan kamera digital menggunakan USB type-B.
3. USB Type-C
Bisa dibilang, USB jenis ini adalah yang paling baru. Bentuk konektornya lebih kecil dibanding dua tipe USB sebelumnya, serta bisa dibolak-balik saat penggunaannya. USB type-C diklaim mampu melakukan transfer data lebih tinggi dan punya daya yang lebih kuat dibanding jenis USB sebelumnya. USB type-C sudah mulai banyak digunakan untuk beberapa laptop dan ponsel, salah satunya adalah OPPO Reno6.
4. Lighting
USB tipe ini umum digunakan oleh produk Apple untuk konektor iPhone dan iPad. Ukurannya mirip dengan micro-USB dan hanya bisa digunakan oleh perangkat Apple yang diproduksi di atas bulan September 2012 saja.
5. Mini-USB
Ukuran Mini-USB lebih kecil dibanding USB reguler. Mini-USB juga merupakan konektor standar untuk perangkat-perangkat kecil, seperti ponsel atau kamera digital. Saat ini Mini-USB sudah mulai ditinggalkan dan digantikan dengan micro-USB.
6. Micro-USB
USB jenis ini merupakan pembaruan dari Mini-USB. Saat ini telah banyak digunakan untuk berbagai perangkat termasuk ponsel. Hanya produk Apple yang tidak menggunakan jenis USB ini.
Perkembangan teknologi pada USB akan terus berkembang, seiring semakin majunya teknologi. Mungkin USB yang kita gunakan saat ini adalah yang paling update, tetapi dalam waktu dekat akan ada lagi teknologi paling baru.
Nah semoga dengan postingan tentang jenis-jenis USB ini, kamu bisa lebih mengenalinya dan tidak keliru lagi. Semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan kita semua.
Posting Komentar untuk "Jangan Sampai Keliru! Kenali Jenis-jenis USB yang Umum Digunakan"